Peringati Bulan Bahasa 2023, MAN Alor Gelar Berbagai Lomba Menarik Dan Edukatif
Dok. Suasana Pelaksanaan Lomba Debat |
Berbagai lomba menarik dan edukatif seperti talent show, duta bahasa, debat, vlog, dan cerdas cermat akan dikompetisikan dan diikuti oleh seluruh siswa MAN Alor selama sepekan ke depan.
Tema yang diangkat dalam kegiatan kali ini adalah “Berbahasa
dan Bersastra, Cermin Bangsa Berbudaya Menuju Madrasah Yang Kreatif”.
Fajri’ars M. Saleh, Ketua OSIM MAN Alor,
mengungkapkan bahwa tema ini diangkat sebagai respon sekaligus upaya untuk memperkuat
kemampuan berbahasa dan kreativitas siswa-siswi MAN Alor.
“Kami berharap dengan kegiatan perlombaan bulan
bahasa kali ini mampu melatih para siswa sehingga mereka memiliki kreativitas
dan keterampilan dalam proses kehidupan,” tutur Fajri.
Baca Juga: Jihad Santri Jayakan Negeri, MAN Alor Gelar Apel Peringatan Hari Santri Nasional 2023
Selanjutnya, Wakamad Kesiswaan, Moh. Farhan Apetatu
dalam sambutannya mengatakan, latar belakang kegiatan ini adalah dalam rangka
memperingati hari Sumpah Pemuda, dimana salah satu isi ikrar sumpah itu adalah pengakuan terhadap bahasa persatuan yaitu bahasa Indonesia.
“Bulan Bahasa merujuk pada sejarah bangsa, yang mana tepatnya pada 28 Oktober 1928 silam, para pemuda dari berbagai latar belakang suku dan agama berikrar bahwa mereka memiliki tanah air, bangsa, dan bahasa yang satu yaitu Indonesia. Peristiwa inilah yang diperingati sebagai Hari Sumpah
Pemuda,” ucap Farhan.
Lebih lanjut Farhan mengatakan, spirit persatuan dalam ikrar Sumpah Pemuda harus kita refleksikan bersama.
"Tujuan adanya kegiatan tidak hanya sekedar memperingati 95 tahun Sumpah Pemuda dan Bulan Bahasa, tetapi juga untuk membina dan mengembangkan kemampuan berbahasa para siswa secara akademik. Yang tak kalah penting adalah perlombaan ini memberikan kesempatan kepada para siswa untuk berekspresi dan meningkatkan kemampuan mereka sesuai dengan minat dan bakatnya," jelas Farhan.
Sementara itu, Wakamad Humas MAN Alor, Kadarusman
Noor mengatakan, Kegiatan Bulan Bahasa ini adalah salah satu program madrasah
yang dilaksanakan oleh OSIM.
“Kami dari Humas senantiasa memberikan motivasi
atau dorongan untuk kegiatan ini lebih baik. Dan selalu kami informasikan ke pihak
sekolah dan pihak luar terkait pelaksanaan kegiatan ini. Harapan kami adalah ke
depan kegiatan ini menghasilkan hasil yang baik untuk kreatifitas dan
keterampilan anak-anak,” jelas Kadarusman.
Di lain pihak, peserta lomba duta bahasa, Firsa Bay dan Marsyah
Auliyah Bay Gawi saat ditemui
mengatakan, motivasi mereka mengikuti lomba adalah motivasi sendiri dan mencari
pengalaman.
“Kegiatan ini menarik dan alasan kami mengikuti
kegiatan ini adalah untuk melatih dan terus mengasah kemampuan public speaking kami. Kami pun punya target
juara dalam perlombaan Duta Bahasa kali ini yaitu targetnya adalah kalau tidak juara
1 yah juara 2,” tutur mereka.
Sebagai informasi, rangkaian kegiatan Bulan Bahasa kali ini telah dimulai dari tanggal 24 Oktober dan akan berakhir pada puncak perayaannya pada tanggal 28
Oktober 2023 mendatang.
Tidak ada komentar
Terimakasih telah singgah. Silahkan tinggalkan komentar. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.