Selamat Datang di Website MAN Alor | Madrasah Plus Keterampilan - Kawasan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK), Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

MAN Alor Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H - MAN ALOR

Header Ads



Info Terkini

MAN Alor Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

 

Dok. Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah di MAN Alor

MAN Alor (Humas) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Alor menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1446 Hijriah bertempat di halaman madrasah, Selasa (17/9/2024).

Kegiatan ini diikuti secara khidmat oleh seluruh jajaran dewan guru dan pegawai serta siswa-siswi MAN Alor. Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Alor, Mansur Bakri Samah, Pelaksana Harian (Plh) Kepala Seksi (Kasi) Pendis Kemenag Alor, Israhil Iho, dan Ketua Komite MAN Alor, Arsyad Badu. Adapun tema yang diangkat dalam pagelaran kegiatan ini adalah “Nabi Muhammad SAW dan Pembangunan Karakter Anak: Menanamkan Nilai-nilai Sejak Dini”.

Baca Juga: Kepala MAN Alor Lantik Pengurus OSIM Periode 2024/2025

Acara dibuka dengan sambutan dari  Plh. Kasi Pendis Kemenag Alor, Israhil Iho. Dalam sambutannya, Israfil mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar kali ini merupakan kegiatan yang mengimplementasikan salah satu poin dari enam karakter profil pelajar pancasila dalam kurikulum merdeka yaitu beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia.

“Atas nama Plh. Kepala Seksi Pendis, kami meminta kepada anak-anak dan Bapak Ibu guru semua agar kegiatan yang kita lakukan kali ini kita petik hasilnya. Dimana sorotan kita adalah bagaimana kita mengambil pelajaran yang ditunjukan oleh uswah kita Nabi Muhammad SAW,” ujar Israfil.

Baca Juga: Sukses Gelar ANBK 2024, MAN Alor Siap Tingkatkan Mutu Pembelajaran

Selanjutnya, acara inti kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW kali ini diisi oleh tausiah dari Tokoh Agama Kabupaten Alor, Ustaz Nurdin Abdullah yang menyampaikan tentang hikmah peringatan maulid Nabi Muhammad SAW.

Dalam paparannya, Ustaz Nurdin menyampaikan bahwa kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini adalah bentuk kecintaan kita kepada Rasulullah SAW. Ia juga menambahkan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW bukanlah hanya sekedar perayaan semata melainkan bagaimana semua umat islam di bumi ini harus betul menjiwai dan meneladani akhlak perilaku Rasulullah SAW.

“Di dalam surat Al-A’raf ayat 157 sudah jelas dikatakan bahwa orang-orang yang beriman wajib mengikuti  Rasulullah SAW, karena Nabi Muhammad SAW namanya tertulis di dalam Taurat dan Injil yang juga diimani semua nabi. Olehnya itu, mari kita ikuti teladan dan sifat Rasulullah SAW dalam kehidupan kita sehari-hari serta memuliakannya karena dengan itulah kita termasuk orang yang beruntung,” pungkas Nurdin.



Tidak ada komentar

Terimakasih telah singgah. Silahkan tinggalkan komentar. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.